Kenapa harus ke sini lagi, Pantai Meleura

 

Pantai Meleura

Tulisan saya mengenai pantai ini telah ada sebelumnya, 2015 kemarin kalau tidak salah. Kalau ada yang hendak mereview tulisan saya sebelumnya bisa cek disini  Pantai Meleura, Lohia, Kabupaten Muna


Namun kesempatan kali ini hendak mengupdate kembali tulisan saya tentang pantai Meleura. ada yang berubah? Yaa tentu. Hal inilah yang mengantusias saya untuk melangkahkan kaki ke tempat ini. Walaupun tanpa perencanaan namun ada moment, tak apa untuk dieksekusi.


Minggu kemarin sempat bermain ke pantai ini. Pengunjung cukup ramai. Maklum, bertempatan dengan libur akhir pekan dan libur penjang jadi wajar tempat rekreasi ini dipadati banyak pengunjung.


Apa saja yang baru?

Beberapa hal baru yang akan kita ketemukan jika berkunjung ke pantai ini yakni gazebo beserta spot snorklingnya, penangkaran penyu, flying fox (belum beroperasi sih tapi prasarana sudah dibangun).


Gazebo

Di beberapa spot pantai meleura telah didirikan beberapa gazebo yang berfungsi sebagai tempat peristrahatan. Yang menariknya lagi setiap gazebo tentunya ada spot untuk berenang sekaligus melakukan snorkling.


Pantai Meleura, Muna

Penangkaran Penyu

Bagi mereka-mereka yang belum pernah sama sekali melihat penyu atau kura-kura laut bolelah menjamah tempat ini. Melihat penyu dari dekat itu sesuatu yang menarik apalagi untuk mereka-mereka  pecinta biota laut.

Penangkaran penyu pantai meleura

Untuk bisa ke penengkaran penyu atau ke gazebo dapat menggunakan kapal yang dikelola oleh masyarakat setempat. Cukup 15 ribu per orang kita sudah bisa menikmati keduanya.

Flying Fox

Akan menarik jadinya jika sarana ini telah beroperasi. Belum sempat menanyakan perihal kapan akan beroperasi? Setidaknya tanda-tanda sudah nampak yakni telah didirikan sarananya. Harapanya dalam waktu dekat sarana ini dapat beroperasi.

Itulah beberapa hal baru yang sempat saya temukan dalam perjalanan kemarin. Masih banyak lain yang belum terjamah oleh saya seperti goa atau spot foto di atas ketinggian yang menampakan gugusan batu gamping yang cukup menarik.


Pantai Meleura, Muna

Punya waktu atau punya kesempat bolelah berkunjung ke tempat ini untuk merasakan hal-hal baru yang ada di pantai ini. Sarana sudah ada, fasilitas cukup memadai. Hal selanjutnya yakni menjaga dan merawatnya. Mungkin sepele tapi berat. Bukanya bersih itu menampakan keindahan dan keindahan itu menyejukan hati. Dan jika Hati sejuk, apalagi yang hendak dicari?


ooO Safaruddin Iyando Ooo


Tidak ada komentar:

Posting Komentar