Tak sesuai, Pilihannya Mundur atau berusaha mengejar

 

Sumber Foto: Pixabay

Semenjak bekerja di salah satu instansi pemerintah, ada banyak target yang mesti diselesaikan dan ada banyak hal yang mesti dipelajari. Karena saya sadari, pekerjaan yang akan saya temui nantinya, semuanya bernilai baru bagi  saya dan belum pernah saya temui sebelumnya.

Sudah menjadi hal yang lumrah, background disiplin ilmu sewaktu kuliah tidak linear dengan pekerjaannya setelah menyelesaikan studi. Banyak yang mengalami hal seperti ini. Pilihannya hanya 2, mundur atau berusaha mengejar.

Sama halnya tahun 2016 – 2017, saya mendapat job survey binatang endemic walacea yang mestinya yang layak untuk melakukan ini yakni teman-teman dari kehutanan atau biologi tapi Tuhan menakdirkan saya untuk ikut program itu.

sudah setahun bekerja di instasi ini, tentunya banyak didapat.  kenalan baru, pengalaman baru, serta  pengatahuan baru. Semoga bisa memberi kontribusi yang maksimal di intansi ini. Harapanya kelak jika ada sesuatu yang baru akan saya update dalam blog ini.

Ketika merefleksikan diri dengan apa-apa yang saya alami seperti tertulis di atas yakni bekerja tidak sesuai background, apakah ini merupakan ijabah dari do’a - do’a yang saya hanturkan yakni berikan pengetahun baru untuk saya? Wallahu alam.

ooO Safaruddin Iyando Ooo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar