Air Terjun Nanga-Nanga, Kendari

 

Selamat datang di rumah alam nanga-nanga

Karya Tuhan yang sangat manarik yakni air terjun.  Begitupula dengan Air terjun Nanga-nanga yang sayang jika tidak dikunjungi. Air terjun ini terletak di Desa Nanga-nanga, Kec. Poasia, Kota Kendari.  Lebih kurang 20 menit untuk sampai ke tempat ini jika dari kota kendari.

Akses ke tempat ini bisa menggunakan roda dua atau roda empat. Ketika kita kesana kita akan menemukan bendungan yang merupakan titik akhir kendaraan yang selanjutnya kita mesti berjalan kaki sekitar 1 km untuk bisa menikmati air terjun nanga-nanga.

Suasana desiran air sungai dan pohon-pohon nan hijau cukup memukau mata. Melewati aliran sungai mesti hati-hati karena kita akan bertemu pasir, lupur dan bebatuan di sepanjang jalan. Sebenarnya pernah ada akses jalan, hanya saja pernah terjadi longsor sehingga merusak akses jalan tersebut.

Sejuk dan dingin merupakan 2 kata yang pasti engkau ucapkan jika sampai ke sini. Di kelilingi bebatuan metamorf menjadi salah satu panorama lain yang bisa dinikmati.  Selain berbasah-basahan, kita juga bisa melakukan lomba menyusun batu di tempat ini.

Ada baiknya ke tempat ini pada musim kemarau. Karena pada musim hujan kemungkinan besar debit air sungai akan tinggi sehingga menyulitkan ke lokasi air terjun.

Terima kasih teman-teman yang sudah membersamai. Ditunggu ajakan selanjutnya di tempat yang berbeda dengan suasana yang berbeda.

Jalur ke air terjun

Air terjun nanga-nanga

Air Terjun Nanga-Nanga, Kendari

Menyusun Batu, Air Terjun Nanga-Nanga

Mentox Family, Air Terjun Nanga-Nanga

ooO Safaruddin Iyando Ooo


Tidak ada komentar:

Posting Komentar